Nuffnang Ads

Selasa, 2 September 2014

5 Manfaat Tersembunyi Petai Cina


Membahas petai cina ( Kalau di Malaysia dipanggil Petai Belalang atau petai jawa) pasti tidak akan lepas dari santapan bernama botok. Tahukah Anda, jika petai cina merupakan suatu tanaman yang banyak digunakan di beragam negara sebagai pengobatan?

Di negara tetangga, petai cina dikenal dengan nama lead tree atau ipil-ipil.

Melansir dari stylecraze, tanaman asli Asia Selatan ini ternyata memiliki segudang manfaat kesehatan dan juga kecantikan. Apa sajakah itu?

1. Pembersih kulit:
Petai cina memiliki enzim alami yang benar-benar baik untuk kulit. Enzim dapat memicu pembentukan kolagen pada sel-sel kulit. Dengan adanya pembentukan kolagen, kulit akan terhindar dari kekusaman, kering, dan keriput. Ekstrak daun petai cina juga dapat dijadikan toner kulit, untuk mengurangi kulit berminyak, melembapkan dan memberi nutrisi kesegaran pada kulit.

2. Sembuhkan penyakit kulit:
Lebih tepatnya adalah psroriasis, suatu kondisi yang membuat kulit tampak kering, pecah-pecah, dan berwarna merah. Ini merupakan penyakit kulit yang cukup langka. Untuk mengobatinya, Anda bisa memanfaatkan benih atau biji-biji petai cina atau lamtoro ke bagian kulit psoriasis.

Biji petai cina dikenal sangat baik meredakan peradangan dan nyeri. Anda cukup menghaluskan petai dan membubuhkan ke kulit, atau bisa juga memakannya langsung.

3. Bebas cacingan:
Petai cina juga dapat dijadikan solusi alternatif untuk memerangi cacingan. Hal ini dikarenakan adanya senyawa yang bisa membunuh cacing. Dalam pengobatan di Negeri Tirai Bambu, petai cina banyak dimanfaatkan untuk menumpas cacing gelang, dan cacing cincin yang suka bersarang di dalam tubuh.

4. Anti Kanker:
Ekstrak biji petai cina juga sangat baik dalam menangkal radikal bebas dan mengurangi risiko serangan penyakit kanker. Anda bisa menyeduh atau makan langsung petai cina, Anda bisa menjadikan lalapan atau bisa juga dimasak bersama sayur lain.

5. Cegah ketombe:
Minyak yang diekstrak dari petai cina sangat ampuh dalam menangani masalah rambut di kepala. Tak hanya kerontokan tapi juga masalah ketombe. Minyak ipil-ipil yang diambil dari bibitnya dapat digunakan untuk anti jamur dan anti bakteri.

Tiada ulasan:

Tajaan

Related Posts with Thumbnails

RADIOKITA STESEN 1